RESEP KUE BAHULU aka BOLU JADUL KERING. Cuma Tiga Bahan Saja Namun Hasilnya Enak Betul, Kering di Luar Lembut di Dalam



Bikin kue ini tidak sempat nunggu dingin. Anak-anak saya suka sekali. Bisa dikatakan seisi rumah suka. Baru masak langsung dicomot. Bikin setengah kilo tepung. Menjelang semua adonan kuenya selesai dimasak. Sisanya tinggal yang nampak di foto itu saja lagi. Yang lain sudah masuk perut semua.hihiii... Jadilah foto alakadarnya. Eh selama ini juga begitu ya always ala kadar.. Gak jago foto soalnya. Langsung saja bund resep lengkapnya di bawah ini.. barang kali ada yang mau coba bikin di rumah. hhehehee...

KUE BAHULU aka BOLU JADUL KERING by @ratnasari_d3wi

Bahan - bahan :
  • 5 butir telur
  • 200 gram gula pasir
  • 200 gram tepung terigu
Cara membuat :

Advertisement
1. Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang kental dan berjejak.

2. Setelah ngembang kecilkan mixer, kemudian masukkan tepung terigu secara bertahap, lalu aduk rata.

3. Masukkan kedalam cetakan kue bahulu sebanyak 3/4 tinggi cetakan, kemudian oven hingga matang dan warnanya kuning kecoklatan.

4. Setelah matang angkat, ketika masih panas langsung keluarkan dari cetakan, lalu dinginkan di colling rack.

5. Jadi deh dan siap di sajikan.

Catatan :

* Saya menggunakan oven listrik, suhunya sesuaikan dengan yang biasa digunakan saat bikin kue ya bund.

* Beda oven kadang beda suhunya, saya suhu 180°C dioven kurang lebih selama 15 menit.

* Sebelum menuangkan adonan ke cetakan panaskan cetakannya terlebih dahulu di oven ya, baru keluarkan cetakan dan oles dengan olesan loyang, saya oles dengan minyak goreng.

* Setiap kali adonan yang akan di tuang ke cetakan, cetakannya harus di oles minyak lagi agar tidak lengket.

* Proses pengocokan telur dan gula harus benar-benar hingga putih dan kental banget, soalnya ini no obat-obatan.

* Pencampuran tepung terigu bisa menggunakan mixer dengan kecepatan rendah atau aduk menggunakan spatula.

Selamat mencoba.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "RESEP KUE BAHULU aka BOLU JADUL KERING. Cuma Tiga Bahan Saja Namun Hasilnya Enak Betul, Kering di Luar Lembut di Dalam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel